Belanja Produk Kecantikan Dan Kesehatan Di Gogobli.com Lebih Mudah
Halo Guys...
Bersua lagi kita, dan kali ini masih akan membahas
seputar kosmetik sih, tapi kabar baiknya saya mau cerita ke kalian: Saya
menemukan tempat belanja online yang seru abissss!
Belakangan ini saya memang lagi gemar-gemarnya
belanja online, karena sangat prakstis dan suka ada bejibun diskonan. Mulai
dari potongan harga, cashback, hingga promo gratis ongkir. Selain menghemat
waktu, belanja online juga sangat praktis dan memudahkan. Apalagi kalau online
storenya lengkap banget, bisa beli produk kecantikan sekaligus produk kesehatan
yang mana kedua produk itu menjadi kebutuhan sehari-hari saya.
Mungkin kalian sudah pada tau, atau bahkan sudah
sering berbelanja di Gogobli.com, yah? But, this is literally my first time.
Tapi langsung suka, karena beneran banyak pilihan produk kesehatan dan
kecantikan. Mulai dari skincare, body care, hair care, kosmetik, berbagai
produk kesehatan hingga oil-oilan, super lengkap dan harga-harganya terjangkau.
Di gogobli.com ini saya mendapat tiga jenis barang,
sekalian juga akan saya review sedikit, seperti biasa. Let’s jump to the
review.
Produk pertama yang saya dapatkan adalah, lipcream
dan lipstik dari Pradasari.
Pradasari Long Lasting Matte Cream
Sure, ini pertama kalinya saya melihat brand ini,
pertama kalinya juga nyobain. Saya sempat googling sih, dan menemukan info
seputar brand Pradasari yang sudah exist lama, tapi saya baru tau hohoho.
Lip cream ini teksturnya tipis, jadi lebih menyerupai
tint, tapi pigmentasinya ok banget karena langsung nutup tapi super ringan.
Saya memag paling suka pakai lip cream yang ringan dan nyaman, berasa gak pakai
apa-apa lantaran nyamannya digunakan.


Di sini saya punya tiga warna, A07, A12 dan A03,
warnanya cakep banget, apalagi yang A07, my fav, karena jatuhnya kayak natural
gitu, merah sih tapi gak gonjreng jadi cantik banget. Bisa diobre juga dengan
warna lain.


Texturnya menurutku sangat-sangat epik, defenisi
lipcream yang aku suka, pigmentasinya juga, dan ketahannannya lumayan, hanya
saja aromanya tidak cantik, yah beraroma lipstik aja gitu, biasanya saya suka
aroma lip cream yang manis, kayak vanila, choco dan semacam itulah. But, it’s
not a big deal, karena saya suka formula dan pigmentasinya juga warnanya yang
cakep banget. Kalau kalian suka-suka saja dengan aroma lipstik gitu, mungkin
kalian juga akan suka banget sama lipcream ini.
Produk selanjutnya adalah oil-oilan, yang sudah lama
banget kuincar, tapi karena agak susah nyarinya dan memang gak pernah nyari
serius sih, tapi ini sudah lama banget ada di whis list.
VICO Bagoes Extra Virgin Coconut Oil
Ini minyak kelapa yang biasa saya jadikan makeup
remover, karena selain bisa menghapus makeup water proof juga bisa memberi
kelembaban dan menutrisi kulit. makanya saya lebih suka pakai minyak kelapa, si
pecinta produk alami hohoho.




Biasanya minyak kelapa aromanya menyengat dan
menggangu kan yah, makanya sebagian orang tidak suka padahal khasiatnya bagus
banget buat kulit dan rambut. Nah, yang ini aromanya lumayan enak jadi saya
suka.
Produk terakhir adalah, suplemen makanan.
Healthy Pro 3in1
Suplemen makanan ini mengandung tiga bahan yang
sering kita konsumsi untuk menjaga kesehatan badan dan daya tahan tubuh, yaitu
Habbatussauda, Propolis dan juga Zaitun, jadi kandungannya lengkap banget. Bagusnya
dari produk ini kita tidak perlu lagi mengonsumsi tiga khasiat itu secara
terpisah, kan lebih praktis.




Oh iya, ngomong-ngomong soal belanja online atau
offline, kalian lebih suka yang mana? Biasa suka banyak pertimbangan juga kan
yah kalau mau belanja online, terutama soal keamanan, apakah toko dan sellernya
amanah? Barang sampai dengan selamat?
Nah untuk itu, kalian wajib banget berhati-hati, belanja
online sangat membantu dan praktis asal kalian bisa mmeilih tempat belanja yang
tepat dan terpercaya.
Di gogobli.com ini keamanan berbelanja online sangat terjamin,
karena online store ini sudah terpercaya dan amanah, semua barang belanjaan
kalian akan dikirim ke alamat secepat mungkin dan dijamin sampai dengan
selamat. Jadi selamat berbelanja, dan sampai jumpa di cerita selanjutnya. Love you
:*
0 komentar